Item Mall Update: Mandarin Duck Double Blades

[age of wushu] 21.APR.2015 AM 10.15    View: 1179

 

Berikut adalah sejumlah item yang akan tersedia di Item Mall setelah maintenance 22 April 2015. Yuk cek detailnya di bawah ini~~

 

1. Legendary Skill Reload: Mandarin Duck Double Blades

Melewatkan Legendary Skill Mandarin Duck Double Blades? Tenang, usai maintenance esok skill ciamik ini akan kembali hadir di Item Mall. Selama 22 April - 20 Mei, skill ini akan tersedia seharga 198 Gold. Saat membeli skill ini, kamu pun akan mendapatkan sebuah Xuanwinbi Fire Wine (bound) secara cuma-cuma alias gratis!

Detil skill ini dapat dilihat dari link berikut: Mandarin Duck Double Blades

Penasaran dengan skill ini? Cek dulu video preview-nya di bawah ini ya.

 

 

2. 2-Star Weapon Skin

Lagi, kami memberimu kesempatan untuk kembali mengumpulkan weapon skin keren. Kali ini, kami menyuguhkan weapon skin bagi Master Wushu yang menggunakan double blade dan short stick. Ingat, item ini hanya akan tersedia hingga 20 Mei 2015. Sedangkan koleksi Weapon Skin yang kini tengah tersedia di Item Mall akan hilang setelah maintenance.

Untuk lebih jelas mengenai koleksi 2-Star Weapon Skin yang akan kembali hadir di Item Mall, silakan lihat detailnya di bawah ini:

Nama Weapon Skin Tampilan Harga

Lovebirds Butterfly

Scabbard

(Double Blade)

300 Gold

Lethal Backscratcher

(Short Stick)

300 Gold

 

Ingat: kami akan mengganti weapon skin item pada 20 Mei 2015. Pesan kami: dapatkan weapon skin yang kamu sukai selagi masih ada di item mall Age of Wushu atau kamu bakal menyesal selamanya!

 

 

3. Fashion Costume Update

Bertambah lagi koleksi kostum set favorit yang dapat dibeli secara terpisah. Kalian bisa memadu-padankan Headwear, Clothes, maupun Shoes koleksi terbaru ini dengan fashion kostum lainnya. Kami akan menambahkan 6 item fashion 30 hari terbaru di item mall untuk menambah koleksimu, masing-masing seharga 10 Gold.

Nama

Fashion Costume

Headwear Clothes Shoes

Harga

(per item)

Makeup 10 Gold

Hide the Wind

(Frosty White)

10 Gold

 

Tampilan jika menggunakan masing-masing set:
 

Makeup

Hide the Wind (Frosty White)

 

 

Jangan lupa cek juga detail event yang akan berlangsung mulai 22 April 2015 dengan meng-klik gambar di bawah ini.